close
Sosial Budaya

Karnaval Desa Cokro, Seru!

kontributor batang

Batang, Wartadesa. – Kemerihan peringatan HUT RI belum ada hentinya. Termasuk di Desa Cokro Kecamatan Blado Kabupaten Batang. Hari ini, Selasa (22/8) mengadakan karnaval dalam rangka memeriahkan Hut RI ke-72. Karnaval yang digelar warga ini berlangsung seru.

Karnaval yang melibatkan semua RT di Desa tersebut sontak menggelorakan semangat rasa persatuan dan kesatuan di hati warga Desa Cokro.

Berbagai kostum unik mewarnai pandangan mata bagi yang menyaksikan, tentu saja disempurnakan dengan pekik kemerdekaan dan alunan alat musik tradisional. Peserta karnaval berkeliling kampung dan berkumpul di lapangan olahraga Desa Cokro.

Salah satu peserta karnaval, Subaedi mengatakan dengan diadakan kegiatan karnaval, jangan hanya dilihat kemeriahanya saja akan tetapi harus mampu mengimplementasikan nilai-nilai perjuangan dan kemerdekaan serta budaya bangsa indonesia,” ucapnya ketika diwawancarai di lokasi.

Tak hanya itu, dilapangan, masyarakat juga dimanjakan dengan hiburan musik dangdut Solleta grub dari Bandar Batang pimpinan Gembong dan sederet artis lokal kenamaan. (Wahyani, Eva abdullah)

Terkait
Pantai Depok, Nasibmu Kini

Meski sudah ada pemecah ombak, abrasi terus menggerus Pantai Depok Pekalongan (12/10)

Rusak, warga rehab Mushola “Pasar Kebo”

Warga sekitar Mushola Pasar Kebo - Kajen merehab Mushola, Jum'at (14/10). Foto : Eva Abdullah/wartadesa Kajen, Read more

[Video] Pantai Siwalan Nasibmu Kini

https://youtu.be/-ifv0wgTxAM Pesisir pantai siwalan hingga wonokerto Kab. Pekalongan terus terkikis, Pemukiman warga terus terancam hilang. Sebagian rumah warga  sudah tidak Read more

Meneruskan estafet kepemimpinan rating IPPNU Pecakaran

Pelantikan Pimpinan Ranting IPNU IPPNU Pecakaran, Wonokerto - Pekalongan berlangsung khidmad. (14/10) Foto : Wahidatul Maghfiroh/wartadesa. Read more

Wartawan Warta Desa dilarang menerima suap atau sogokan dalam bentuk apapun, termasuk uang, barang, atau fasilitas, yang dapat mempengaruhi independensi pemberitaan. Jika menemukan hal tersebut, mohon difoto dan dilaporkan kepada redaksi dan pihak kepolisian

Tags : karnaval