close
Sosial Budaya

Tiga rumah warga Panjang Wetan dilalap api

kebakaran

Pekalongan, Wartadesa. – Tiga rumah warga di Jalan Pisang Sari, Gang Banjar Rt. 06/12 Kelurahan Panjang Wetan, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan dilalap api. Api diduga berasal dari korsleting arus listrik di rumah Muchamad, Sabtu (01/08), siang sekitar pukul 11.00WIB.

Menurut keterangan dari Muchamad, korban kebakaran, sebelumnya loceng listrik (meteran listrik)nya trip/anjlok, kemudian ia melihat asap keluar dari bagian belakang rumahnya. Iapun segera keluar meminta bantuan warga untuk memadamkan api.

Warga yang mendengar teriakan kebakaran, langsung berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Dan melaporkan kejadian tersebut ke regu pemadam kebakaran melalui telepon.

Petugas regu piket yang menerima laporan adanya kebakaran lansung menerjunkan dua unit armada. Petugas segera melakukan isolasi kebakaran, namun api sudah merembet kerumah milik Budi dan Bangun. Ketiganya terbakar di bagian dapur.

Warga dan petugas bahu-membahu memadamkan api sekaligus menevakuasi harta bernda korban, agar tidak terbakar. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 12.40 WIB.

Akibat kejadian tersebut, rumah Muchammad terbakar 60 persen sedang rumah milik Budi terbakar 30 persen. Sementara rumah milik Bangun terbakar 10 persen.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, kerugian material masih ditaksir. (Eva Abdullah)

Terkait
Pantai Depok, Nasibmu Kini

Meski sudah ada pemecah ombak, abrasi terus menggerus Pantai Depok Pekalongan (12/10)

Rusak, warga rehab Mushola “Pasar Kebo”

Warga sekitar Mushola Pasar Kebo - Kajen merehab Mushola, Jum'at (14/10). Foto : Eva Abdullah/wartadesa Kajen, Read more

[Video] Pantai Siwalan Nasibmu Kini

https://youtu.be/-ifv0wgTxAM Pesisir pantai siwalan hingga wonokerto Kab. Pekalongan terus terkikis, Pemukiman warga terus terancam hilang. Sebagian rumah warga  sudah tidak Read more

Meneruskan estafet kepemimpinan rating IPPNU Pecakaran

Pelantikan Pimpinan Ranting IPNU IPPNU Pecakaran, Wonokerto - Pekalongan berlangsung khidmad. (14/10) Foto : Wahidatul Maghfiroh/wartadesa. Read more

Tags : kebakaranpanjan wetan