close
Berita DesaSosial Budaya

Nguri nguri budoyo Nyadran di Desa Kalimade: Melestarikan Adat Bersama kepala Desa

kalimade

Warta Desa, Kalimade, 19 Februari 2025 – Warga Desa Kalimade menggelar tradisi Nyadran, sebuah ritual tahunan untuk mendoakan leluhur sekaligus menjaga kelestarian budaya lokal. Acara ini dihadiri oleh Kepala Desa Kalimade, tokoh masyarakat, serta warga dari berbagai lapisan.

Nyadran diawali dengan doa bersama di makam leluhur, dilanjutkan dengan bersih-bersih makam, serta pembagian tumpeng sebagai simbol rasa syukur. Kepala Desa Kalimade Sukoco,dalam sambutannya menyampaikan pentingnya menjaga tradisi ini sebagai bagian dari warisan budaya yang harus dilestarikan.

“Kita tidak hanya sekadar berziarah, tetapi juga mempererat persaudaraan antarwarga dan mengajarkan nilai-nilai kebaikan kepada generasi muda,” ujarnya.

Warga sangat antusias mengikuti kegiatan ini dan berharap Nyadran tetap menjadi bagian dari kehidupan sosial di desa. Selain menjadi ajang silaturahmi, tradisi ini juga memperkuat nilai gotong royong serta kepedulian terhadap sejarah dan budaya lokal. (Gusanto)

QR Code

Terkait
Pantai Depok, Nasibmu Kini

Meski sudah ada pemecah ombak, abrasi terus menggerus Pantai Depok Pekalongan (12/10)

[caption id="attachment_1311" align="aligncenter" width="1024"] Warga sekitar Mushola Pasar Kebo - Kajen merehab Mushola, Jum'at (14/10). Foto : Eva Abdullah/wartadesa Kajen, Read more

[Video] Pantai Siwalan Nasibmu Kini

https://youtu.be/-ifv0wgTxAM Pesisir pantai siwalan hingga wonokerto Kab. Pekalongan terus terkikis, Pemukiman warga terus terancam hilang. Sebagian rumah warga  sudah tidak Read more

Wartawan Warta Desa dilarang menerima suap atau sogokan dalam bentuk apapun, termasuk uang, barang, atau fasilitas, yang dapat mempengaruhi independensi pemberitaan. Jika menemukan hal tersebut, mohon difoto dan dilaporkan kepada redaksi dan pihak kepolisian

Tags : kalimadeNyadranPekalongan