close
PolitikSosial Budaya

Akhir Masa Jabatan Bupati Asip Sampai 26 Juni 2021

rapat paripurna

Kajen, Wartadesa. – Berdasarkan keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) tahun 2016 tentang pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan, pasangan Bupati Asip Kholbihi, S.H., M.Si dan Wakil Bupati Ir. Arini Harimurti berakhir masa jabatannya pada Tanggal 26 Juni 2021.

Demikian disampaikan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan Masudah pada kegiatan Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Pekalongan Dalam Rangka Pengumuman Penetapan Pasangan Calon Bupati Dan Wakil Bupati Terpilih Dalam Pelmilihan Bupati Dan Wakil Bupati Pekalongan Tahun 2020 Dan Pengumuman Masa Akhir jabatan Bupati Dan Wakil Bupati Periode 2016-2021 yang dilaksanakan di Ruang Paripurna DPRD, Jumat (22/1).

Rapat paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan Hindun dan dihadiri Wakil Bupati Pekalongan Ir. Arini Harimurti, Forkompimda Kabupaten Pekalongan, Anggota DPRD dan Pimpinan OPD Kabupaten Pekalongan.

Adapun dalam rapat tersebut juga disebutkan, berdasarkan hasil Rapat Pleno Terbuka KPU Kabupaten Pekalongan terkait Penetapan Hasil Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada tahun 2020, ditetapkan bahwa pasangan nomor urut 2 sebagai pemenang Pilkada 2020. “Dalam Pilkada 2020, pasangan Fadia A Rafiq, S.E., MM dan Riswadi,S.H sebagai pasangan nomor urut 2 mendapatkan suara sebanyak 312.556 atau 56,83 persen. Sementara pasangan no urut 1 Asip Kholbihi, SH., M.Si dan Sumarwati, S.Pd., M.AP memperoleh 237.440 atau 43,17 persen,” katanya.

“Selanjutanya calon pasangan bupati dan wakil Bupati terpilih akan kami usulkan pengangkatanya kepada Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur Jawa Tengah,” ujarnya. (wartadesa.net)

Terkait
Pantai Depok, Nasibmu Kini

Meski sudah ada pemecah ombak, abrasi terus menggerus Pantai Depok Pekalongan (12/10)

Rusak, warga rehab Mushola “Pasar Kebo”

Warga sekitar Mushola Pasar Kebo - Kajen merehab Mushola, Jum'at (14/10). Foto : Eva Abdullah/wartadesa Kajen, Read more

[Video] Pantai Siwalan Nasibmu Kini

https://youtu.be/-ifv0wgTxAM Pesisir pantai siwalan hingga wonokerto Kab. Pekalongan terus terkikis, Pemukiman warga terus terancam hilang. Sebagian rumah warga  sudah tidak Read more

Meneruskan estafet kepemimpinan rating IPPNU Pecakaran

Pelantikan Pimpinan Ranting IPNU IPPNU Pecakaran, Wonokerto - Pekalongan berlangsung khidmad. (14/10) Foto : Wahidatul Maghfiroh/wartadesa. Read more

Tags : berita pekalonganBupati Pekalongan