close
ptsl
ilustrasi

Doro, Wartadesa. – Biaya Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) sebesar Rp 150 ribu, dengan rincian biaya penerbitan setifikat, 1 materai dan 3 patok/pembatas. Demikian terungkap dalam sosialisasi pendaftaran PTSL di Desa Sawangan Kecamatan Doro, Pekalongan, Selasa (26/01).

Sosialisasi dihadiri oleh Babinsa,  petugas dari BPN Kab.Pekalongan, Kejaksaan Negeri Kab. Pekalongan, Tim Tipikor Polres pekalongan, Kepala Desa Sawangan beserta perangkat, Perwakilan BPD Desa Sawangan, Babinsa Desa Sawangan serka Nur Aziz, Bhabinkamtibmas Desa Sawangan Brigadir Najmudin, Toga, Tomas, Toda, dan warga Desa Sawangan.

Sosialisasi disampaikan oleh petugas BPN Kabupaten Pekalongan, menurut petugas,  sistem pertanahan nasional sekarang ini lebih maju dan lebih mengedepankan kepentingan berbasis warga masyarakat.

“Contohnya dengan mengadakan kegiatan sosialisasi pendaftaran PTSL seperti ini agar warga masyarakat lebih mengenal dan memahami dengan program dari pemerintah daerah Kabupaten Pekalongan dengan tujuan agar hak kepemilikan tanah ke depan punya kekuatan hukum, sehingga diharapkan kedepannya tidak ada lagi terjadi sengketa lahan atau tanah,” ujar petugas BPN.

Bhabinkamtibmas Polsek Doro Brigadir Najmuddin berpesan kepada seluruh warga masyarakat Desa Sawangan agar setelah kegiatan ini supaya bisa membuka wawasan dan pengetahuan tentang pentingnya hak kepemilikan lahan atau tanah.

“Diharapkan kedepannya tidak ada lagi terjadi sengketa lahan atau tanah antar warga masyarakat,” ujarnya. (harno)

Terkait
Pantai Depok, Nasibmu Kini

Meski sudah ada pemecah ombak, abrasi terus menggerus Pantai Depok Pekalongan (12/10)

Rusak, warga rehab Mushola “Pasar Kebo”

Warga sekitar Mushola Pasar Kebo - Kajen merehab Mushola, Jum'at (14/10). Foto : Eva Abdullah/wartadesa Kajen, Read more

[Video] Pantai Siwalan Nasibmu Kini

https://youtu.be/-ifv0wgTxAM Pesisir pantai siwalan hingga wonokerto Kab. Pekalongan terus terkikis, Pemukiman warga terus terancam hilang. Sebagian rumah warga  sudah tidak Read more

Meneruskan estafet kepemimpinan rating IPPNU Pecakaran

Pelantikan Pimpinan Ranting IPNU IPPNU Pecakaran, Wonokerto - Pekalongan berlangsung khidmad. (14/10) Foto : Wahidatul Maghfiroh/wartadesa. Read more

Tags : berita pekalongandoroptsl