close
DaerahPolitik

​Tahapan dan Persyaratan Calgub Perseorangan di Sosialisasikan

received_1182860678517654227620853.jpeg

      Kajen – Bertempat di Aula Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Pekalongan , Kamis (19/10) di adakan Sosialisasi Tahapan dan Persyaratan Calon Perseorangan Pilgub 2018 , sosialisasi ini di hadiri oleh unsur Pemerintah , Kepolisian dan  berbagai perwakilan elemen masyarakat , baik dari tokoh masyarakat  , penggerak organisasi masyarakat sampai kepemudaan , sosialisasi ini juga menghadirkan KPU Provinsi Jawa Tengah

      Ketua KPUD Kabupaten Pekalongan, Mudasir , saat di konfirmasi mengatakan , melalui sosialisasi ini di harapkan nantinya masyarakat bisa tahu tentang tahapan dan persyaratan pilgub serta  minat masyarakat untuk menyalurkan hak suaranya pada pilgub mendatang akan semakin meningkat dari tahun kemarin .

      ” Kami tentu berharap minat masyarakat akan meningkat di pilgub mendatang , karena tak sedikit warga masyarat yang abai akan hak pilihnya, maka dari itu kami berharap kawan-kawan yang kami undang ini bisa mendorong  warga untuk memberikan hak pilihnya.

      “Kami juga mengerti kadang mereka punya alasan yang mendasar tidak menyalurkan hak pilihnya , seperti saat melaut bertepatan dengan hari pemilihan , maka dari ini kami berharap warga setidaknya bisa mengatur waktu untuk itu ” imbuh Mudasir  

      Tokoh masyarakat asal Kecamatan Doro ,  Bolotiah , mengatakan , untuk membangun kesadaran partisipasi masyarakat untuk menyalurkan hak pilihnya memang perlu melibatkan banyak pihak .

       ” Sosialisasi semacam ini memang sangat penting , karena bisa memberi asupan informasi ke masyarakat , terkait tahapan dan persyaratan pilgub mendatang , jadi masyarakat bisa mendapat informasi terbaru , salah satunya dengan sosialisasi semacam ini ” terang Bolotiah ( Eva Abdullah )

Terkait
Pantai Depok, Nasibmu Kini

Meski sudah ada pemecah ombak, abrasi terus menggerus Pantai Depok Pekalongan (12/10)

Rutin, Polsek Sragi beri pengamanan di sekolah

Polsek Sragi membantu mengatur lalu lintas di depan SMA Negeri 1 Sragi, Jum'at (14/10). Foto : Read more

[Video] Pantai Siwalan Nasibmu Kini

https://youtu.be/-ifv0wgTxAM Pesisir pantai siwalan hingga wonokerto Kab. Pekalongan terus terkikis, Pemukiman warga terus terancam hilang. Sebagian rumah warga  sudah tidak Read more

SDN Tangkilkulon raih juara 1 lomba MAPSI

Kedungwuni, Wartadesa. - SD Negeri Tangkilkulon, Kecamatan Kedungwuni - Pekalongan meraih juara pertama dalam lomba  Mata Pelajaran Agama Islam dan Read more

Tags : kpudPekalonganPilgub Jateng 2018