Pemalang, Wartadesa. – Warga Desa Karangmoncol, Randudongkal, Pemalang menggeruduk balai desa setempat. Aksi warga dilakukan lantaran dugaan perselingkuhan yang dilakukan oleh Sekdes dan Kaur Kesra. Keduanya dituntut mundur oleh warga, Senin (22/02).
Sebelumnya terjadi penggerebekan terhadap Wahyudi, Sekdes Karangmoncol yang tertangkap basah ketika memasuki salah satu rumah Sulastri, Kaur Kesra, di RT 05/01 desa setempat. Ahad (21/02) dinihari pukul 01.30 WIB.
Saat itu, Rizal warga Rt 05 berpapasan dengan Wahyudi di gang. Keduanya saling menyapa. Selang 10 meter, Rizal mulai curiga kemudian berbalik arah untuk mengintai, memastikan sekdes masuk ke rumah warga.
Kemudian Rizal memanggil warga dan ketua RT 05, mereka menunggu tersngka sampai keluar rumah Sulastri. Sekitar jam 02.00 WIB Wahyudi keluar lalu kabur, kemudian warga mengejarnya dan tertangkap.
Kapolsek Randudongkal, AKP Trino Winarno, membenarkan adanya aksi warga Desa Karangmoncol yang ramai-ramai mendatangi balai desa, Senin pagi. “Bukan demo, tapi penyelesaian Badan Permusyawaratan Desa (BPD) tingkat Desa. Ini masih berlangsung,” kata AKP Trino. (Eva Abdullah)