close
Sosial Budaya

Lima hari menghilang, Sarjani ditemukan tewas di kebun tebu

meninggal di kebon tebu

Batang, Wartadesa. – Lima hari menghilang, Sarjani, warga Siwatu Kecamatan Wonotunggal Kabupaten Batang, Jawa Tengah, ditemukan tewas di kebun tebu desa setempat. Sarjani meninggalkan rumah sejak 31 Desember 2017 lalu dan Kamis (04/01) ditemukan oleh warga dalam kondisi sudah membusuk.

Menurut Kapolres Batang, AKBP Edi Suranta Sinulingga, dari hasil pemeriksaan atau visum, polisi tidak menemukan adanya unsur penganiayaan pada tubuh korban. “Korban yang diketahui bernama Sarjani, menghilang dari rumahnya pada 31 Desember 2017 dan 4 Januari 2018 ditemukan tewas di perkebunan tebu desa setempat,” katanya.

Korban sudah diserahkan kepada pihak keluarga, lanjut Edi Suranta, untuk dimakamkan di pemakaman desa setempat.

Warga Desa Siwatu, Darsono mengatakan Sarjani meninggalkan rumahnya sejak lima hari yang lalu dan tidak diketahui kemana korban pergi. “Semula, warga menduga Sarjani dibawa makhluk halus. Masyarakat sudah berusaha mencari keberadaan Sarjani tetapi korban tidak bisa ditemukan,” lanjutnya.

Akan tetapi, sambung dia, warga selanjutnya digegerkan penemuan mayat yang sudah membusuk di perkebunan tebu. “Warga meyakini jika mayat tersebut adalah Sarjani yang menghilang dari rumah sejak lima hari lalu. Saat ini, korban sudah dimakamkan di TPU,” ujar Darsono.

Menurut Darsono, korban biasanya mandi dan buang air besar di sekitar perkebunan tebu desa setempat, kemungkinan saat hendak memanjat tebing, korban jatuh. (Sumber: Antara)

 

Terkait
Pantai Depok, Nasibmu Kini

Meski sudah ada pemecah ombak, abrasi terus menggerus Pantai Depok Pekalongan (12/10)

Rusak, warga rehab Mushola “Pasar Kebo”

Warga sekitar Mushola Pasar Kebo - Kajen merehab Mushola, Jum'at (14/10). Foto : Eva Abdullah/wartadesa Kajen, Read more

[Video] Pantai Siwalan Nasibmu Kini

https://youtu.be/-ifv0wgTxAM Pesisir pantai siwalan hingga wonokerto Kab. Pekalongan terus terkikis, Pemukiman warga terus terancam hilang. Sebagian rumah warga  sudah tidak Read more

Meneruskan estafet kepemimpinan rating IPPNU Pecakaran

Pelantikan Pimpinan Ranting IPNU IPPNU Pecakaran, Wonokerto - Pekalongan berlangsung khidmad. (14/10) Foto : Wahidatul Maghfiroh/wartadesa. Read more

Tags : jenazah di kebun tebukebun tebu