close
mayat

Kandangserang, Wartadesa. – Warga Desa Tajur, Kandangserang, Pekalongan digegerkan dengan penemuan sosok mayat berjenis kelamin laki-laki, mengambang di Kalipaingan, Kamis (04/03).

Mayat terantuk pada sebuah batu dengan posisi tengkurap dengan mengenakan celana dalam dan berkaus warna hitam.

Warga yang melihat mayat tersebut kemudian melaporkan kepada Kepala Desa Tajur, Sudarmaji. Sang kades kemudian mendatangi Polsek Kandangserang, melaporkan kejadian tersebut.

Iptu Turkhan selaku Kapolsek Kandangserang setelah menerima laporan tersebut dengan sigap mendatangi TKP bersama dengan anggotanya serta bersinergi dengan anggota jaga Koramil Kandangserang.

Setelah tiba di lokasi, Iptu Turkhan menghubungi unit identifikasi Polres Pekalongan serta PMI Kabupaten Pekalongan.

Setelah kedua tim tersebut tiba di lokasi, Iptu Turkhan bersama anggotanya melakukan evakuasi terhadap mayat tersebut untuk dilarikan ke RSUD Kajen.

Setelah memakan waktu hampir 2 jam, mayat laki – laki tersebut berhasil dievakuasi dan dilarikan ke RSUD Kajen.

Identifikasi korban bernama Mujiono (46) warga Rt 03/03 Desa Kajongan, Kajen. Petugas masih melakukan penyelidikan penyebab kematian korban.   (Eva Abdullah)

Terkait
Pantai Depok, Nasibmu Kini

Meski sudah ada pemecah ombak, abrasi terus menggerus Pantai Depok Pekalongan (12/10)

Rusak, warga rehab Mushola “Pasar Kebo”

Warga sekitar Mushola Pasar Kebo - Kajen merehab Mushola, Jum'at (14/10). Foto : Eva Abdullah/wartadesa Kajen, Read more

[Video] Pantai Siwalan Nasibmu Kini

https://youtu.be/-ifv0wgTxAM Pesisir pantai siwalan hingga wonokerto Kab. Pekalongan terus terkikis, Pemukiman warga terus terancam hilang. Sebagian rumah warga  sudah tidak Read more

Meneruskan estafet kepemimpinan rating IPPNU Pecakaran

Pelantikan Pimpinan Ranting IPNU IPPNU Pecakaran, Wonokerto - Pekalongan berlangsung khidmad. (14/10) Foto : Wahidatul Maghfiroh/wartadesa. Read more

Tags : KandangserangMayattajur