close
Sosial Budaya

Pilkada Pekalongan, PDIP Tak Bisa Usung Calon Sendiri

sumar rosul

Warta Desa, Kajen. – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Pekalongan membuka pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pemilukada 2024 secara terbuka. Namun demikian, partai moncong putih ini tidak bisa mengusung calonnya sendiri.

Perolehan kursi DPRD Kota Santri yang hanya delapan kursi, membuat partai ini harus berkoalisi. Demikian disampaikan oleh Sumar Rosul, Sekretaris Jendral DPC PDIP Kabupaten Pekalongan.

Sumar Rosul, mengatakan bahwa pembukaan pendaftaran calon bupati dan wakil bupati merupakan instruksi dari DPP PDIP.  “Dari partai kami sudah mendapatkan instruksi untuk membuka pendaftaran secara umum Bupati – Wakil Bupati Pekalongan seluas luasnya,” ujarnya.

Hasil penjaringan, masih menurut Rosul, nantinya akan diserahkan ke pusat. “Kita tidak ada target, karena semua itu nanti kita serahkan pada DPP apakah G1 atau 2 siapa, itu kewenangan di DPP. Jadi DPC hanya bertugas melakukan penjaringan. Kemudian beberapa nama yang masuk kita sampaikan ke sana sesuai nama yang masuk ke DPD atau DPP dan nanti final di DPP yang menentukan semuanya,” ujarnya. (Buono)

Terkait
Pantai Depok, Nasibmu Kini

Meski sudah ada pemecah ombak, abrasi terus menggerus Pantai Depok Pekalongan (12/10)

Rusak, warga rehab Mushola “Pasar Kebo”

Warga sekitar Mushola Pasar Kebo - Kajen merehab Mushola, Jum'at (14/10). Foto : Eva Abdullah/wartadesa Kajen, Read more

[Video] Pantai Siwalan Nasibmu Kini

https://youtu.be/-ifv0wgTxAM Pesisir pantai siwalan hingga wonokerto Kab. Pekalongan terus terkikis, Pemukiman warga terus terancam hilang. Sebagian rumah warga  sudah tidak Read more

Meneruskan estafet kepemimpinan rating IPPNU Pecakaran

Pelantikan Pimpinan Ranting IPNU IPPNU Pecakaran, Wonokerto - Pekalongan berlangsung khidmad. (14/10) Foto : Wahidatul Maghfiroh/wartadesa. Read more

Tags : Pemilih Cerdaspemilupemilukada 2024pilbub